Breaking News

Program Makan Siang Gratis Dimulai di 38 Provinsi, DPRD Maluku Tekankan Pengawasan Ketat


Ambon, CahayaLensa.com -
Program Makan Siang Gratis yang menjadi salah satu program unggulan Presiden Prabowo Subianto resmi dimulai pada Senin, 6 Januari 2025, di 38 provinsi di seluruh Indonesia.

Menanggapi pelaksanaan program ini, Wakil Ketua DPRD Provinsi Maluku, Azis Sangkala, menyatakan harapannya agar program ini dapat berjalan dengan baik sesuai rencana.

“Program ini sudah dicanangkan dan mulai berjalan tahun ini. Kami sangat berharap agar pelaksanaannya benar-benar dilakukan dengan baik,” ujar Sangkala di ruang kerjanya, Gedung DPRD Maluku, Karang Panjang, Ambon, Senin (6/01/2025).

Menurutnya, Program Makan Siang Gratis memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), khususnya peserta didik, serta membantu mereka lebih fokus dalam kegiatan belajar mengajar.

“Program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dengan memastikan peserta didik mendapatkan asupan gizi yang cukup. Dengan begitu, mereka bisa lebih optimal dalam proses belajar,” jelasnya.

Politisi PKS Maluku itu juga menekankan pentingnya pengawasan ketat terhadap jalannya program ini.

“Kami berharap semua pihak yang terlibat dalam program ini menjalankannya sesuai dengan petunjuk teknis dan pedoman yang telah disusun oleh Badan Gizi Nasional atau instansi yang bertanggung jawab,” tegasnya.

Ia juga mengingatkan bahwa pengawasan dari Dinas Pendidikan, badan terkait, serta pihak sekolah sangat diperlukan agar program ini benar-benar mencapai tujuannya.

“Program ini menyangkut masa depan anak-anak bangsa. Oleh karena itu, pengawasan dari semua pihak sangat penting agar Program Makan Siang Gratis dapat memenuhi harapan pemerintah dan Presiden Prabowo Subianto yang menggagasnya,” tutupnya.

Tidak ada komentar