Ketua TP-PKK Kota Ambon Lantik Pengurus Sanggar "PUTILESI" Negeri Nusaniwe
Dalam Sambutannya Watimena mengapresiasi Raja Negeri Nusaniwe, Gunter de Soysa dan Ketua TP- PKK Negeri Nusaniwe, Florenca C. Hutubessy serta para pengurus yang telah menggagas terbentuknya sanggar seni dimaksud.
"Selamat buat bapa ibu yang dilantik. Jalankan tanggung jawab yang ada dengan baik agar dapat memberi energi positif bagi masyarakat dan dapat mengembangkan segala potensi yang dimiliki masyarakat negeri nusaniwe dalam berbagai bidang seni,"katanya.
Menurutnya, setelah dibentuk, sanggar seni " putilesi" ada didalam naungan TP- PKK negeri sehingga dapat berkolaborasi dan bekerjasama dengan baik dalam melaksanakan 10 program pokok PKK dengan mengembangkan kreativitas, inovasi dan keterampilan anak negeri.
" Jadikanlah 10 program pokok PKK sebagai life style baik dinegeri maupun di Kota Ambon sehingga kesejahteraan itu benar- benar ada bukan hanya wacana," ungkapnya.
Sementara itu Penjabat Walikota Ambon, Bodewin Watimena mengatakan sanggar menjadi pemicu semangat dan motivasi buat masyarakat Kota Ambon agar dapat menghargai serta menjunjung tinggi adat istiadat di negeri masing-masing.
"Putilesi artinya air putih jernih. Sesuai dengan namanya, mari kita majukan negeri kita dengan kebersihan hati orang saudara agar apa yang menjadi keinginan kita kedepan dapat terwujud," ulasnya.
Dikatakan, event kejuaraan nasional paralayang rencananya akan dilaksanakan di bulan september mendatang, setelah sebelumnya ditahun 2019 lokasi bukit paralayang dibuka untuk Event Nasional Sport Extrem Paralayang oleh TNI AU sehingga Penjabat Walikota berharap sanggar "putilesi" dapat memainkan perannya dengan menunjukan kepada dunia luar melalui ide-ide kreatif yang dimunculkan dalam mensuksekan event tersebut.
"Sebagai tuan rumah, mari kita persiapkan semuanya dengan baik. Ini merupakan ajang pembuktian bagi dunia luar kalau kota ambon layak dikunjungi dan dijadikan lokasi event- event bergengsi,"tandasnya.
Ditahun ini Kota Ambon selain dipercayakan menggelar event nasional paralayang, kota Ambon juga akan menjadi tuan rumah Anugerah Pesona Indonesia dan Yacht Racing yang berlokasi di Negeri Amahusu setelah sempat vakum beberapa tahun dikarenakan wabah Covid -19 yang melanda dunia.
"Banyaknya event nasional yang ada, mari kita bangun ekosistem yang baik dengan menjaga ambon tetap bersih, sehat dan aman," harapnya.
Sekedar tahu, kegiatan pelantikan didahului jalan pagi dan senam jantung sehat oleh Penjabat Walikota, Ketua TP- PKK Kota Ambon, Pengurus PKK Kota Ambon, Raja Negeri Nusaniwe, Ketua TP- PKK Nusaniwe, Pengurus PKK Nusaniwe dan diramaikan dengan alunan musik tradisional anak-anak Negeri Nusaniwe yang tergabung dalam " Jukulele Pesona Nusaniwe". (CL-01)
Tidak ada komentar