Breaking News

Diduga Cemarkan Nama Baik, Akun Facebook Sealay Bhatereckk Dipolisikan



Ambon,Cahayalensa.com - Aktivis asal Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) Bondan Meute, polisikan akun Facebook "Sealay Bhatereckk" karena di duga telah melakukan pencemaran nama baik serta penghinaan secara pribadi kepada dirinya.

Meute yang di dampingi oleh beberapa kawan-kawannya, diantaranya, Brando Maatoke dan Lunamully, mendatangi KRIMSUS Polda Maluku,. Senin (19/10/20) 

Kepda Cahayalensa.com, Meute katakan akun Facebook atas nama Sealay Bhatereckk dinilai tindakannya terlalu berlebihan dan tidak lagi etis dalam berkomentar sebagai penguna media sosial Facebook, sehingga laporan ini dilayangkan guna dapat memberikan efek jera kepada pemilik akun tersebut agar kedepannya bisa lebih bijaksana dalam memberikan tanggapan dan pendapat kepada orang lain. 



"Awalnya saya masih menunggu konfirmasi balasan dalam bentuk permintaan maaf dari pemilik akun Facebook Sealay Bhatereckk, kepada saya, karena kejadianya pada hari jumat,  (16/10/20) pukul 20:47 WIT, sehingga saya memberikan waktu tiga hari, tetapi sampai sekarang tidak ada konfirmasi maka nantinya hukum yang akan di berlakukan dan bertindak atas perbuatannya, "Jelas Meute

Meute juga berharap" Semoga dari laporan ini, ada efek jera, kesadaran yang baik dari pihak pelaku, sehingga tidak ada lagi korban-korban yang lain" Tutup Meute (CL-02)

Tidak ada komentar