Helaha: Data 19.783 Pelaku UMKM di Ambon Sudah Terkirim ke KemenKop
Ambon, Cahayalensa.com- Sekretaris Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Ambon, Riky Helaha mengakui, sebanyak 19.783 pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah di Kota Ambon datanya sudah dikirim ke Kementerian Koperasi.
"19.783 pelaku UMKM ini merupakan data yang sudah diinput dari Dinas Koperasi Kota Ambon, yang mana 3.503 sudah menerima babtuan dari KemenKop senilai Rp. 2.400.000," kata Helaha kepada media ini di Baileo Rakyat Belakang Soya-Ambon, Kamis (10/9/2020).
Ia mengakui, dengan bantuan yang ada ini kiranya diberikan kepada pelaku-pelaku UMKM yang memang tepat sasaran.
"Kami akan dorong supaya bantuan ini tepat sasaran, jangan sampai penggamalam BLT kemarin terulang lagi pada bantuan UMKM ini. Dan kami akan terus berkoordinasi sehingga bantuan ini dapat terealisasi,”harapnya.
Dikatakan, jumlah itu akan terus naik, mengingat tidak ada batasan dari Kementrian bagi pelaku UMKM di Kota Ambon yang akan mendaftar sebagai calon penerima bantuan tersebut.
“Karena ini bertujuan untuk pemulihan ekonomi di Indonesia, terutama Kota Ambon yang terdampak Covid-19,”tandasnya. (CL-03)
"19.783 pelaku UMKM ini merupakan data yang sudah diinput dari Dinas Koperasi Kota Ambon, yang mana 3.503 sudah menerima babtuan dari KemenKop senilai Rp. 2.400.000," kata Helaha kepada media ini di Baileo Rakyat Belakang Soya-Ambon, Kamis (10/9/2020).
Ia mengakui, dengan bantuan yang ada ini kiranya diberikan kepada pelaku-pelaku UMKM yang memang tepat sasaran.
"Kami akan dorong supaya bantuan ini tepat sasaran, jangan sampai penggamalam BLT kemarin terulang lagi pada bantuan UMKM ini. Dan kami akan terus berkoordinasi sehingga bantuan ini dapat terealisasi,”harapnya.
Dikatakan, jumlah itu akan terus naik, mengingat tidak ada batasan dari Kementrian bagi pelaku UMKM di Kota Ambon yang akan mendaftar sebagai calon penerima bantuan tersebut.
“Karena ini bertujuan untuk pemulihan ekonomi di Indonesia, terutama Kota Ambon yang terdampak Covid-19,”tandasnya. (CL-03)
Tidak ada komentar