Breaking News

Musda XIII DPD KNPI Maluku Siap Digelar


CahayaLensa.Com

Ambon-  Momentum Musyawarah Daerah merupakan amanat konstitusi yang mesti dilaksanakan semua Stakeholder KNPI. Olehnya itu, DPD KNPI Maluku yang merupakan bagian integral dari KNPI secara Nasional segera melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) ke- 13,  05 September 2017 mendatang.

Demikian disampaikan Sekretaris Panitia Musda XIII DPD KNPI Maluku, Evandro Wattimury kepada Cahaya Lensa.Com. di Sekretariat DPD KNPI Maluku, Senin, (28/08).

Tujuan pelaksanaan Musda menurut Wattimury, sesuai amanat Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) KNPI untuk menilai laporan Pertangungjawaban Kepengurusaan KNPI, juga untuk memilih kepemimpinan KNPI yang Baru.

Sebagai panitia Musda KNPI, eks Ketua GMKI Cabang Ambon ini menegaskan bahwa kesiapan Panitia sudah 70%. Dirinya memastikan bahwa kegiatan ini akan diikuti 11 DPD KNPI kabupaten/kota se Maluku dan juga Organisasi kemasyarakatan Pemuda (OKP) yang berjumlah 68 OKP.

Disamping itu, Pelaksanaan musda yang rencanya akan dibuka di Aula lantai tujuh Kantor Gubernur Maluku ini pun akan dihadiri Ketua Umum DPP KNPI, Muhamad Rifai Darus serta Gubernur Nusa Tenggara Barat, Muhamad Zainul Majdi.

Terkait dengan figur pengganti Boy Latuconsina sebagai Ketua DPD KNPI Maluku, Wattimury menjelaskan sampai saat ini sudah ada dua calon Ketua DPD KNPI Maluku yang berniat mencalonkan diri, yakni Arsyad Souwakil dan Faisal Saihitua.

Dirinyapun menghimbau kepada segenap pemuda maluku yang berniat maju sebagai Calon ketua untuk mengambil formulir pendaftaran yang telah disediakan Panitia Musda XII DPD KNPI Maluku.
Lebih lanjut, dirinya meminta semua elemen pemuda maluku aktif dalam menyukseskan Musda tersebut, sebab hasil dari Musda akan melahirkan kepemimpinan pemuda maluku dimasa depan dan akan mewarisi tongkat estafet kepemimpinan di maluku.

“Sebab KNPI merupakan dapur kepemimpinan yang sudah melahirkan banyak pemimpin di Maluku,” tutup Wattimury. (CL-06)

Tidak ada komentar