Beasiswa Peserta FL2SN 2014 Masih Dalam Proses
Drs. Melky Lohy, MT |
Kepala SMA Negeri 5 Ambon Dra. E. Koloba kepada Cahayalensa.com : diruang kerjanya Kamis (22/1/2015) mengakui, sampai saat ini beasiswa tersebut belum di peroleh.
Sebagai pendamping para peserta FL2SN tahun 2014 kemarin, bukan berarti hak para peserta FL2SN sudah dipakai untuk kepentingan dirinya, namun sampai saat ini SK dari Direktorat Kementrian Pendidikan sebagai Panitia pelaksanaan kegiatan tersebut belum datang.
Menurutnya, beasiswa itu merupakan rangsangan bagi siswa agar terus berkarya dan beasiswa tersebut juga diberikan bukan bagi peserta yang berprestasi saja melainkan bagi seluruh peserta yang ikut ajang tersebut dan beasiswa tersebut sudah diberikan dari tahun 2013.
Beasiswa tersebut di kirim lewat bank dan siswa penerima yang akan mengambil sendiri melalui rekening masing-masing dan harus juga dilampiri SK dari Direktorat Pendidikan.
Drs. R. Melmambessy Wakasek Kesiswaan SMAN 5 Ambon yang juga sebagai pendamping para peserta FL2SN dari tahun 2013 sampai 2014 mengakui kalau sampai sekarang belum ada SK yang diturunkan dari Direktorat Kementrian Pendidikan.
Menurut Melmambessy, peserta FL2SN yang mendapat beasiswa haruslah melalui mekanisme yaitu ada SK penetapan yang diturunkan dari Direktorat Pendidikan yang merupakan panitia pelaksana kegiatan tersebut.
SK tersebut diturunkan ke Dinas Pendidikan Provinsi kemudian SK tersebut diturunkan ke Sekolah yang siswa-siswanya mengikuti kegiatan Festival tersebut.
Ditambahkan, hasil koordinasi dengan Direktorat Pendidikan dan Dinas Pendidikan Provinsi Maluku bahwa bantuan tersebut disalurkan melalui Bank BNI 46.
Kepala SMA Negeri 5 Ambon saat menghubungi pejabat Direktorat Pendidikan Bapak Sulaksono dan mengakui kalau seluruh peserta FL2SN berhak mendapatkan Beasiswa tersebut.
Soal kepastian SK yang diturunkan dari Direktorat Pendidikan, Sulaksono mengarahkan untuk menghubungi Kepala Bidang yang bertanggung jawab terkait dengan Beasiswa tersebut.
Kabid Dikmenum Dikpora Maluku Drs. Melky Lohy, MT saat dihubungi media ini via telepon selulernya mengatakan, pihaknya sudah menandatangani surat untuk menghimbau kepada Kepala Dinas Dikpora Kabupaten/Kota se-Maluku untuk secepatnya memproses penerimaan beasiswa di maksud.(TM05)
Tidak ada komentar